Putin: Rusia Siap Gencatan Senjata dengan Ukraina

9 hours ago 1

loading...

Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan Moskow siap gencatan senjata dengan Ukraina. Foto/Atlantic Council

MOSKOW - Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan Moskow siap gencatan senjata dengan Ukraina. Namun dia menekankan bahwa kesepakatan semacam itu harus mengarah pada perdamaian jangka panjang.

“Moskow percaya bahwa gagasan gencatan senjata adalah tepat,” kata Putin kepada wartawan selama konferensi pers bersama dengan Presiden Belarusia Alexander Lukashenko di Moskow pada hari Kamis waktu setempat.

“Kami benar-benar mendukungnya,” ujarnya.

“Kami mendukung gagasan untuk menyelesaikan konflik melalui cara damai,” imbuh Putin, sebagaimana dikutip dari Russia Today, Jumat (14/3/2025).

Menurut Putin, isu-isu tertentu masih perlu didiskusikan dan diselesaikan sebelum gencatan senjata dapat dicapai.

Dia menambahkan bahwa Moskow, pada khususnya, perlu membahasnya dengan Amerika Serikat (AS). Dialog tersebut, sambung dia, juga dapat memerlukan percakapan pribadi dengan Presiden AS Donald Trump.

Kekhawatiran yang dicantumkan Putin mencakup sistem “kontrol dan verifikasi” untuk memantau rezim gencatan senjata, serta upaya potensial Kyiv untuk menggunakan jeda dalam permusuhan untuk mempersenjatai kembali dan memperkuat pasukannya di garis depan.

“Apakah 30 hari akan digunakan untuk melanjutkan mobilisasi paksa di Ukraina, untuk memasoknya dengan senjata dan untuk melatih unit-unit yang baru [dibentuk]?” tanya Putin.

“Apakah ada jaminan bahwa hal semacam itu tidak akan terjadi?” imbuh dia.

Read Entire Article
| Opini Rakyat Politico | | |