Kisah Sosok Misteri Raja Keliling yang Berani Menyerang Kerajaan Majapahit

2 days ago 7

loading...

Kerajaan Keling yang jadi wilayah bawahan dan kerajaan kecil pernah mengalahkan Majapahit. Saat itu Majapahit sudah mulai memasuki masa akhir kejayaannya. Foto/Ilustrasi/Ist

KERAJAAN Keling yang menjadi wilayah bawahan dan kerajaan kecil pernah mengalahkan Majapahit. Saat itu memang Kerajaan Majapahit sudah mulai memasuki masa akhir kejayaannya. Kondisi itu karena dilanda konflik internal hingga penyerangan dari beberapa kerajaan lainnya.

Keling memang dulunya merupakan wilayah bawahan Majapahit. Tapi ia menghimpun kekuatan untuk melakukan pemberontakan ke Majapahit, wilayah atasannya.

Sosok penting Keling menyerang Majapahit konon tak bisa dilepaskan dari Sang Munggwing Jinggan.

Prasasti Padukuhan Duku menjelaskan bagaimana sosok ini berperang melawan Kerajaan Majapahit. Tetapi sosoknya hingga kini masih menjadi misteri.

Pada Prasasti Padukuhan Duku itu juga menyebutkan bahwa Sri Brahmaraja Genggadhara atas jasa-jasanya kepada Sang Munggwing Jinggan, dalam perang melawan Majapahit menerima anugerah tanah di desa Petak, sebagaimana dikutip dari "Pemugaran Persada Sejarah Leluhur Majapahit", tulisan sejarawan Prof. Slamet Muljana.

Prasasti Padukuhan Duku sendiri ditemukan di desa Kembang Sore di daerah Keling. Ternyata bahwa anugerah tanah itu perlu disahkan oleh Bhatara Keling atau penguasa Keling.

Prasasti itu juga menyatakan bahwa penguasa yang pertama kali mengesahkan anugerah tanah di Desa Petak kepada Sri Brahmaraja Ganggadhara ialah Bhatara Prabhu Sang Mokta ri Amreta wisesalaya.

Read Entire Article
| Opini Rakyat Politico | | |