Dukung Akademisi, Educativa Indonesia Hadirkan Solusi Riset hingga Publikasi Ilmiah

6 hours ago 1

loading...

Mahasiswa yang sedang memanfaatkan website Educativa Indonesia untuk memilih layanan sesuai kebutuhan riset mereka. Foto/Dok. SindoNews

YOGYAKARTA - Mahasiswa, dosen, hingga peneliti sering kali dihadapkan pada berbagai kendala. Mulai dari kesulitan menentukan topik dan metode penelitian, kurangnya pemahaman terhadap tahapan maupun cara penggunaan software analisis data. Hal ini berefek terhadap terhambatnya proses publikasi ilmiah di jurnal bereputasi karena memakan waktu yang lama.

Menjawab tantangan yang dihadapi para akademisi dalam proses penelitian, Educativa Indonesia (Educativa.id) menghadirkan pendekatan terintegrasi yang mencakup berbagai dukungan penelitian. Mulai dari bimbingan analisis data hingga pendampingan publikasi ilmiah . Melalui berbagai program edukatif dan riset berbasis teknologi, Educativa membantu mahasiswa dan peneliti mengoptimalkan proses penelitian mereka secara lebih sistematis dan efektif.

“Kami berupaya menghadirkan solusi yang terintegrasi dengan mengoptimalkan teknologi yang terus diperbarui agar tetap relevan dan selaras dengan perkembangan zaman,” katanya dalam siaran pers, Kamis (13/3/2025).

Dalam upaya mendukung digitalisasi pada pembelajaran di bidang riset dan analisis data, Educativa.id kini menghadirkan KelasRiset. Sebuah platform Learning Management System (LMS) yang dirancang khusus untuk membantu akademisi, peneliti, dan profesional di bidang penelitian dan analisis data.

Platform ini menyediakan lebih dari 200 materi yang mencakup pemahaman dasar mengenai riset, teknik dan metode penelitian seperti literature review dan bibliometrik, serta penggunaan berbagai perangkat lunak unggulan untuk analisis data seperti SPSS, SmartPLS, RStudio, dan lainnya.

Kemudahan akses, layanan lengkap, dan kualitas materi menjadi faktor utama yang diapresiasi oleh pengguna platform Educativa.id. CEO Educativa Indonesia, Annisa Rahmawati Trimanto, menegaskan komitmen Educativa.id dalam mendukung kebutuhan akademisi dan masyarakat luas di bidang penelitian dan analisis data.

Dengan pendekatan ini, Educativa.id tidak hanya menjadi penyedia layanan, tetapi juga mitra strategis bagi para peneliti dan akademisi dalam mengoptimalkan proses maupun hasil riset mereka. Dengan demikian Educativa.id dapat terus menyumbangkan penelitian berkualitas di Indonesia.

(poe)

Read Entire Article
| Opini Rakyat Politico | | |